Penerimaan mahasiswa baru Sekolah Pascasarjana (SPs) UMS semester genap 2018/2019 diakhiri dengan diadakannya orientasi mahasiswa baru dan kuliah perdana yang dilaksanakan pada hari Sabtu (16/2/2019) di ruang seminar Sekolah Pascasarjana lt. 5 Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Acara orientasi ini bertujuan untuk memberikan perkenalan awal kepada mahasiswa baru berkenaan dengan seluk beluk SPs UMS. Acara dikemas dengan beberapa urutan acara yang melibatkan berbagai komponen yang ada di SPs serta dari pusat. Pada awal acara diberikan sambutan oleh Pimpinan SPs dilanjutkan dengan perkenalan seluruh Pejabat Struktural dan tenaga kependidikan yang ada di SPs. Paparan yang berkenaan dengan urusan akademik juga disampaikan oleh beberapa lembaga yang ada di UMS, diantaranya dari lembaga IT dan Perpustakaan pusat UMS. Hal-hal penting yang nantinya harus dilakukan oleh mahasiswa baru disampaikan pada acara ini, sehingga kedepan diharapkan mahasiswa baru tidak menemui kesulitan terhadap regulasi yang berjalan di UMS yang berkaitan dengan akademik dan keuangan.
Setelah acara orientasi dengan SPs dan UMS, mahasiswa baru masih melanjutkan kegiatan orientasi dengan program studinya masing-masing. Pada sesi ini, mahasiswa baru diberikan penjelasan dan pengarahan terkait dengan proses perkuliahan yang nantinya akan dilaksanakan. Penjelasan yang diberikan prodi meliputi jadwal kuliah, sebaran mata kuliah, dan beberapa komponen yang berhubungan langsung dengan program studi.